Kamis, 31 Desember 2009

JANJI

Oleh: lutfiyatun. Hs, XI IPS 1

Kawan…
Jangan kau kira aku lupa akan semua hal tentang kita
Jangan kau kira aku akan menghapus semua file indah
Yang telah kita lalui bersama di Efulgensi
Dan jangan pernah kau menyangka aku akan lupa pada
Janji yang telah kita ucapkan bersama.
Memang…
Perpisahan kita saat menjadi jurang perbedaan
Tapi sadarkah kau…?
Perpisahan ini karena cinta dan cita-cita
Aku akui…
Aku memang tak lagi mengenal duniamu
Dan kau pun sudah tak lagi mengenal duniaku
Tapi perpisahan ini
Tak kan membuatku lupa akan perlakuan mereka
Aku tak akan mambiarkan mereka jaya
Karena terlalu sakit luka yang telah mereka torehkan
Kawan…
Semua hal tentang kita akan selalu kusimpan dalam memory pribadiku
Dan tak akan pernah kuhapus meski hanya satu deret
Dan aku janji…!
”pertandingan akan segera kumulai”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar